M. Azwan Khairan Al Ghany

Kamis, 02 Agustus 2012

Cara membuat bingkai setengah halaman di word 2010
Berikut cara membuat bingkai untuk pemula pada Microsoft Word 2010, sebenarnya ini cara mudah bagi yang sudah berpengalaman tapi bagi yang belum terbiasa mungkin tulisan ini dapat membantu... Untuk membuat bingkai setengah halaman di word dapat dilakukan dengan menggunakan fasilitas page border yang telah tersedia di word.

Untuk membuatnya silahkan ikuti panduan berikut:

1. Buat sebuah dokumen word.
Di menu bar pilih Page Layout - Page Borders



2.Akan muncul window "Border and Shading" seperti di bawah ini
Pilih tabulasi Page Border
a. Di bagian setting pilih Custom
b. Di bagian Art pilih salah satu art border yang tersedia, dalam contoh digunakan pageborder bentuk bunga mawar


3.Masih dalam window "Border and Shading" , selanjutnya di bagian Preview
a.Klik di pojok/sisi kiri dan sisi atas button frame untuk menampilakn dan menghilangkan border
b. Untuk mengatur margin border terhadap tepi halaman, klik tombol option, akan muncul kotak dialog untuk mengatur page bordermargin, atur besar pixel dalam arah top, right, bottom dan left


4.Hasilnya akan terlihat sperti di bawah ini

Sumber : http://www.webkomputer.com/2011/05/tutorial-word-2010-untuk-pemula-panduan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar