M. Azwan Khairan Al Ghany

Senin, 27 Agustus 2012

Berikut Berita yang penulis copas dari Harian Kabar Banten

Aktivis Baksel Siap Dukung Amir

Saturday, 11 Aug 2012 | 02:23:53 WIB BAKSEL,(KB).-

Sejumlah aktivis diwilayah Lebak Selatan
(Baksel) Kabupaten Lebak, mengapresiasi
langkah Wakil Bupati Lebak H. Amir Hamzah
dalam mempersiapkan diri untuk maju pada
Pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada)
Lebak yang rencananya akan digelar 2013
mendatang. Pertemuan dengan petinggi salah satu partai politik di Jakarta beberapa waktu lalu semakin memantapkan mereka (aktivis Baksel-red) mendukung H. Amir Hamzah pada
kancah pesta demokrasi lima tahunan 2013
mendatang.
Salah seorang aktivis Baksel, Jalu Harto mengatakan, Kabupaten Lebak kedepan pasca
lengsernya Bupati H. Mulyadi Jayabaya membutuhkan figur pemimpin yang bersih dan
amanah serta teruji. Menurut dia, dari sederet
calon yang sudah menyatakan kesiapannya akan manggung pada pesta demokrasi lima tahunan di Kabupaten Lebak ini, H. Amir Hamzah merupakan sosok yang pantas untuk didukung guna menjadi Bupati Lebak kedepan.
“Kami yakin jika Pak H. Amir Hamzah kelak
menjadi Bupati, beliau akan lebih mampu
membawa Lebak ke arah perubahan yang lebih baik dan maju lagi. Karena itu, jika kami
dan sejumlah aktivis lainnya akan mendukung
dan berjuang guna memenangkannya,” ujar seorang aktivis yang terkenal vokal dan tercatat sebagai koordinator BPD Kecamatan Cibeber ini.
Jalu menegaskan, dukungan terhadap orang nomor dua di Kabupaten Lebak tersebut murni dan timbul dari keinginan nurani bukan karena hal lain yang hanya life service untuk mendapatkan sesuatu.
Sementara itu, H. Amir Hamzah kepada Kabar Banten, mengaku, sangat berterima kasih atas dukungan dari aktivis Baksel terhadapnya untuk maju pada Pilbup 2013 mendatang.
“Saya berharap para aktivis mau bergandeng
tangan untuk membangun Lebak kedepan,”katanya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar,
H. Kasmin, mengingatkan setiap figur, kader
Partai Golkar yang berniat untuk maju pada
Pemilukada Lebak, diminta untuk turun ke bawah dan berbaur dengan masyarakat.
"Setiap kader dan figur Golkar memiliki hak
maju pada Pemilukada 2013. Namun saja penentunya berada di tangan partai sebagaimana
aturan dan mekanisme partai," tegas H.Kasmin,
Ketua DPD Golkar Lebak beberapa waktu lalu
Menurut dia, para kader maupun figur dari
Partai Golkar yang akan maju pada pencalonan
bupati diharapkan memiliki jiwa dan karakter
merakyat. Merakyat artinya mengedepankan
kepentingan masyarakat dan selalu siap ketika
ada permintaan turun ke masyarakat.
"Bagaimana mungkin mau menjadi pemimpin, bila karakternya tidak pernah turun ke masyarakat,"katanya. (H-20)***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar